TEBARKAN KEBAIKAN DI BULAN RAMADHAN, SPBU PERTAMINA BAGIKAN RIBUAN TAKJIL GRATIS

March 26, 2024

Jakarta – Dalam rangka meningkatkan semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, PT Pertamina Retail menggelar program “Bright Ramadhan” dalam bentuk pembagian takjil gratis bagi pelanggan di SPBU COCO Pertamina. Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pimpinan dan manajemen PT Pertamina Retail yang diselenggarakan serentak di 20 titik SPBU COCO yang tersebar di seluruh Indonesia pada Senin (25/03).

Vice President Marketing & Operation PT Pertamina Retail, Donny Brillianto, ikut serta dalam membagikan takjil kepada pelanggan di SPBU COCO 31.102.02 Abdul Muis, Jakarta Pusat. “Kegiatan bagi-bagi takjil gratis ini menjadi sarana bagi kami untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk para konsumen sekaligus apresiasi kepada pelanggan setia SPBU Pertamina,” terang Donny.

Sebanyak dua puluh ribu paket yang berisi minuman dan makanan ringan untuk berbuka puasa disiapkan bagi para pelanggan yang sekiranya tidak bisa berbuka puasa di rumah. Donny juga berharap, dengan dilaksanakannya kegiatan bagi-bagi takjil dapat meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama di bulan yang pernuh berkah ini.

Imam, salah satu pelanggan Pertamina Retail sekaligus pengemudi ojek online mengaku bersyukur dengan adanya acara ini. “Sebagai pengemudi ojek online, sering kali saya harus buka di jalan sambil mengantar penumpang. Kadang juga terjebak macet, jadi waktu adzan nggak sempet melipir untuk beli minum. Semoga ke depannya Pertamina Retail bisa terus melayani masyarakat seperti saya,” ujarnya.

PT Pertamina Retail terus berupaya mencapai rencana jangka panjang yang bertujuan untuk menjadi perusahaan ritel energi nasional kelas dunia melalui semangat Satukan Energi Melayani Negeri, kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dan menyatukan energi untuk keberlanjutan negeri.